Bandar Lampung: Menyambut tahun ajaran baru 2017/2018, Fakultas Syariah UIN Raden Intan Lampung akan menyelenggarakan kuliah umum yang telah menjadi tradisi penting di dunia akademis.
Acara yang akan diikuti 1080 mahasiswa baru, dosen dan para undangan tokoh Lampung ini akan dilaksanakan pada Kamis (7/8/2017) di GSG UIN Raden Intan Lampung.
Kuliah Umum dengan tajuk “Prospek Lulusan Fakultas Syariah Setelah Perubahan Gelar Kesarjanaan Menjadi Sarjana Hukum”, ini diangkat untuk menjawab sekaligus menepis keragu-raguan terhadap kesamaan perlakuan dan peluang kerja bagi lulusan Fakultas Syariah yang menyandang gelar Sarjana Hukum (SH) dalam meraih profesi hukum dan berkiprah di negara ini.
Sebagaimana telah diketahui bahwa Menteri Agama RI telah mengeluarkan ketetapan baru tentang nomenklatur perguruan tinggi keagamaan berdasarkan Peraturan Menteri Agama (PMA) Nomor 33 Tahun 2016. Dalam PMA tersebut dinyatakan bahwa lulusan S1 Fakultas Syariah diberi gelar Sarjana Hukum (SH) dan lulusan S2 Syariah diberi gelar Magister Hukum (MH). Perubahan yang revolusioner ini secara legal formal telah memberikan hak dan kewajiban yang sama antara lulusan fakultas syariah dan lulusan fakultas hukum dalam meraih profesi hukum.
Gelar baru bagi alumni FS ini juga telah menjadi dasar kebijakan bagi lembaga hukum di negara ini untuk memperlakukan sama dan tidak ada diskriminasi bagi semua lulusan sarjana hukum untuk dapat mengikuti tes dan bekerja di berbagai peradilan dan lembaga hukum, sesuai dengan bidang keahliannya.
Untuk membahas masalah strategis tersebut maka Fakultas Syariah UIN Raden Intan Lampung akan menghadirkan pejabat penting dari pusat, yakni Direktur Pembinaan Peradilan Agama Mahkamah Agung Republik Indonesia, Dr. Hasbi Hasan, SH, MA. Narasumber yang juga alumni kebanggaan Fakultas Syariah UIN Raden Intan Lampung angkatan 1983.
Dr. Hasbi Hasan, SH, MA akan menjelaskan posisi lulusan fakultas syariah yang semakin penting dan memiliki peluang kerja yang semakin luas, juga diharapkan dapat memotivasi bagi mahasiswa baru untuk kuliah lebih aktif dan meraih prestasi akademik yang tinggi serta dapat dibanggakan. (Alamsyah)