Komunitas Mata Pena Selenggarakan Pendidikan Dasar

WhatsApp Image 2021-11-14 at 17.31.24

Bandar Lampung: Komunitas MataPena Fakultas Syari’ah Selenggarakan Pendidikan Dasar bertajuk “iGeneration: Sejarah Perlu Dituliskan” pada Kamis (14/11).

Pendidikan Dasar yang merupakan program lanjutan dari Open Recruitment MataPena ini diikuti oleh 18 orang anggota MataPena via Google Meet. Kegiatan ini diisi oleh 2 narasumber, Dr. Abdul Qodir Zaelani, S.HI., M.A., selaku Ketua Pembina Komunitas MataPena dan Siti Zubaidah, S.H., selaku Demisioner Komunitas MataPena.

Dalam materinya Abdul Qodir Zaelani mengatakan bahwa jurnalisme adalah kegiatan menghimpun berita, mencari fakta, dan melaporkan peristiwa, “jurnalisme adalah kegiatan menghimpun berita, mencari fakta, dan melaporkan peristiwa. Jadi kalo mau jadi jurnalis jangan berharap bisa diem diem aja, kalian harus bergerak cari bahan dan hal yang menarik untuk dibuat berita, dengan begitu kita bisa menuliskan sejarah. Karena sesuatu itu apalagi prestasi perlu di prasastikan lewat tulisan”.

Siti Zubaidah menyampaikan bahwa MataPena pertama kali berdiri pada 09 Februari 2016, “MataPena, komunitas yang bergerak di bidang jurnalistik. Awalnya hanya ada 3 orang, orang orang pilihan yang dipilih oleh Pak AQJ dan Pak Rudi. Kami dipilih oleh beliau-beliau untuk bersama menjadi pelopor berdiri nya MataPena dan menuliskan sejarah bersama. Masing-masing punya kemampuannya sendiri yang dikembangkan oleh para pembina kita. Alhamdulillah saya awalnya dipaksa Pak AQJ untuk nulis terus, tapi akhirnya saya bisa juara 3 Karya Cerpen se-Indonesia”. (Chelsea)

About admin

Check Also

Dr. Efa Rodiah Nur, MH: Workshop Fakultas Syariah Lahirkan Dokumen Kurikulum OBE-MBKM

Bandar Lampung: Workshop Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung akan melahirkan dokumen kurikulum berbasis …