KIH dan Kelas Internasional, Program Baru Fakultas Syariah dan Hukum

img_1261

Bandar Lampung: Calon Mahasiswa Fakultas Syariah dan Hukum mengikuti Kulta/PBAK di Gedung Serbaguna FSH. Materi ke-3 yang disajikan mengenai Visi, Misi , Tujuan, Program Fakultas dan Orientasi Tridharma yang disampaikan oleh Wakil Dekan I, Dr. KH Khairuddin Tahmid, MH dan Wakil Dekan II, Drs. H. Haryanto H, MH. (Kamis, 15/09/16).

Wakil Dekan II, Drs. H. Haryanto H, MH. Menyampaikan tentang hak dan kewajiban juga sanksi yang diberikan jika mahasiswa melanggar aturan yang dibuat oleh institut maupun fakultas. “Hal ini harus diperhatikan dengan serius oleh mahasiswa agar bisa mengikuti perkuliahan dengan baik” ujarnya.

Wakil Dekan I, Dr. KH Khairuddin Tahmid, MH. Menjelaskan program-program baru di Fakultas Syariah dan Hukum IAIN Raden Intan Lampung yaitu dibukanya Konsentrasi Ilmu Hukum dan Kelas Internasional.

“Dibukanya Konsentrasi Ilmu Hukum di FSH merupakan cikal bakal tranformasinya IAIN menjadi UIN Raden Intan Lampung sedangkan kelas internasional kami buka agar bisa menumbuhkan bibit-bibit sarjana hukum yang unggul dan bisa bersaing di tingkat internasional” jelasnya.

Dr. KH Khairuddin Tahmid, MH. Melanjutkan bahwa kelas internasional memiliki berbagai keuntungan seperti ilmu yang didapat memiliki bobot yang lebih dalam dengan bahasa pengantar bahasa inggris atau arab juga masa kuliah akselerasi sehingga kuliah lebih cepat dan memiliki akses informasi literatur dari kajian bertaraf internasional. (Nur Fatmawati Anwar)

About admin

Check Also

Dr. Efa Rodiah Nur, MH: Workshop Fakultas Syariah Lahirkan Dokumen Kurikulum OBE-MBKM

Bandar Lampung: Workshop Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung akan melahirkan dokumen kurikulum berbasis …