FSH UIN Raden Intan Siap Sambut Mahasiswa Baru

IMG_1261-660x330

Bandar Lampung: Menyambut mahasiswa baru, Panitia Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) Fakultas Syari’ah dan Hukum (FSH) UIN Raden Intan Lampung menggelar rapat koordinasi, Kamis (10/82017) di Ruang 11-12 FSH.

Rapat dihadiri oleh Dr. Alamsyah, M.Ag Dekan Fakultas Syari’ah dan Hukum, Drs. H. Chaidir Nasution, MH Wakil Dekan 3 FSH, Dosen FSH dan Mahasiswa.

Drs. H. Chaidir Nasution, MH Wakil Dekan 3 Fakultas Syari’ah dan Hukum UIN Raden Intan Lampung mengatakan alhamdulillah sejauh ini persiapan terus dilakukan, agar Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan yang akan berlangsung tersebut dapat berjalan dengan lancar tanpa suatu halangan.

Wakil Dekan 3 Fakultas Syari’ah dan Hukum menambahkan dengan diadakannya PBAK, Mahasiswa Baru (MABA) FSH nantinya dapat lebih siap untuk memasuki dunia kampus dengan penuh semangat dan optimis merencanakan masa depan gemilang.

Drs. H. Chaidir Nasution, MH juga berharap mahasiswa baru FSH selalu bangga terhadap kampus Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung yang saat ini terus berkembang pesat.

Sementara Dr. Alamsyah, M.Ag Dekan Fakultas Syari’ah dan Hukum mengaku optimis bahwa pelaksanaan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) Fakultas Syari’ah dan Hukum (FSH) UIN Raden Intan Lampung  akan berjalan dengan lancar sesuai dengan harapan. Persiapan demi persiapan terus dilakukan oleh panitia, baik secara sumber daya manusia (panitia) maupun hal-hal yang menunjang kelancaran acara tersebut. (Rudi Santoso)

About admin

Check Also

Dr. Efa Rodiah Nur, MH: Workshop Fakultas Syariah Lahirkan Dokumen Kurikulum OBE-MBKM

Bandar Lampung: Workshop Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung akan melahirkan dokumen kurikulum berbasis …