Bandar Lampung: Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung mengelar Halal Bi Halal, Selasa (4/7/2017) di Gedung Serba Guna (GSG) Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung, Jl. Letnan Kolonel H. Endro Suratmin, Sukarame, Lampung.
Dihadapan sivitas akademika Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung Rektor Prof. Dr. H. Moh. Mukri, M.Ag mengatakan agenda Halal Bi Halal yang berbahagia ini merupakan kesempatan yang baik untuk saling maaf memaafkan, kita sebagai manusia tentu pernah melakukan salah dan khilaf oleh karena itu momentum yang berbahagia ini saya atas nama pribadi dan pimpinan UIN Raden Intan Lampung mohon maaf lahir dan batin.
“Idul Fitri tahun lalu kita masih bercanda tawa bertemu dengan saudara-saudara kita yang telah mendahului seperti bapak Haryoko, bapak Gusriani, bapak Iqbal, bapak Zanuri namun saat ini senyum dan canda tawa tersebut telah tiada dalam ruangan ini, kita tidak pernah tahu kapan kita akan kembali menghadap pencipta. Oleh karenanya kita harus mempersiapakan bekal di dunia menuju akhirat dan saya do’akan semoga kita di hari Raya Idul Fitri mendatang dapat dipertemukan kembali, diberikan kesehatan dan kekuatan untuk beribadah,” kata Rektor.
Prof. Dr. Moh. Mukri, M.Ag menambahkan saat ini hal terpenting yang harus kita lakukan adalah perubahan dalam berbagai aspek baik pembangunan dan SDM, Alhamdulillah organisasi tata kerja (ORTAKER) UIN Raden Intan Lampung telah terbit dan telah saya share via WA agar semua pada mengetahui kabar gembira ini, setelah terbitnya ORTAKER ini nantinya kita akan memiliki 2 kepala biro, dekan dan wakil dekan baru untuk mengisi fakultas baru, kabag dan kasubag baru, dan silahkan yang telah memenuhi syarat untuk memantaskan diri dengan menunjukan kinerja terbaik dan lebih baik lagi untuk menduduki posisi tersebut. Mari kita bersama-sama membawa perubahan yang lebih besar dan nyata untuk Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung dengan memberikan pelayanan terbaik dan menunjukan prestasi terbaik.
Tampak hadir dalam agenda yang penuh kebahagian tersebut Rektor, Wakil Rektor, Dekan Fakultas dan Wakil Dekan, Direktur Pascasarjana, Guru Besar, Seluruh Dosen Kabag Ketua Lembaga, Kepala Perpustakaan, Kepala UPT, Ketua dan Sekretaris Jurusan, Purna Bakti, Dharma Wanita, Kasubag dan Seluruh Pegawai, Tenaga Kontrak dan Satpam di Lingkungan Universitas Agama Islam Negeri Raden Intan Lampung.
Acara dimulai pukul 10.00 WIB s/d selesai Dengan penceramah Dr. Nadirsyah Hawari, M.A (Rudi Santoso)