Bandar Lampung: Kehadiran media informasi FSH cukup memberikan apresiasi yang tinggi, bukan hanya dari kalangan para dosen namun kebanyakan mahasiswa juga menjadikan media informasi FSH ini sebagai rujukan informasi. Ditambah lagi, survey telah membuktikan bahwa FSH semakin berkembang karena adanya media informasi ini.
Citra Biovika Fauziah, Mahasiswi semester 6 jurusan Muamalah mengungkapkan kesannya atas kehadiran media informasi FSH selama 1 tahun belakangan ini, “pertama saya ucapkan selamat milad ke 1 media informasi FSH semoga menjadi media informasi yang berjaya di fakultas kita, menjadi nomor satu di fakultas kita dan dapat memberikan berita-berita yang bermanfaat.”
“Menurut saya sendiri, sekarang mahasiswa sudah jarang ya baca-baca media cetak gitu karena mungkin terlalu males buka lembaran yang mungkin terlalu banyak. Dan sekarang mahasiswa lebih banyak yang megang gadget dan mereka lebih tertarik dengan media online. Mungkin karena lebih simple dibawa kemana-mana. Saya rasa ini cukup menarik untuk fakultas kita yang punya media informasi sendiri,” ungkap Citra.
Ia melanjutkan, Selain itu juga saya memberikan saran, supaya isi dari media informasi itu sendiri berita-beritanya tidak terlalu yang formal banget, maksudnya ada yang lucu-lucu juga entah kegiatan mahasiswa yang aneh-aneh atau bisa juga kegiatan mahasiswa sehari-hari tidak harus kegiatan kampus yang memang notabenenya lebih ke formalitas. Semoga para admin dan jurnalisnya memiliki ide yang lebih menarik lagi, memiliki ide yang lebih menantang lagi dan dapat selalu memberikan berita-berita baik bagi kita semua. Sekali lagi selamat milad ke 1 media informasi FSH. (Siti Zubaidah)