Tingkat Kepercayaan Masyarakat Terhadap FSH UIN Raden Intan Terus Meningkat Signifikan

17424951_1191626667632619_6445757072603965542_n

Bandar Lampung: “Peningkatan jumlah mahasiswa baru merupakan salah satu tujuan dari setiap perguruan tinggi. Dalam kurun waktu 4 tahun akhir ini mahasiswa Fakultas Syari’ah dan Hukum UIN Raden Intan Lampung terus mengalami peningkatan yang sangat signifikan. Peningkatan terjadi hingga mencapai angka 4000 mahasiswa,” kata Dr. Alamsyah, M.Ag Dekan Fakultas Syari’ah dan Hukum UIN Raden Intan Lampung saat memberikan sambutan dalam distribusi mata kuliah, Kamis (10/82017) di Ruang 11-12 FSH.

Menurut Dr. Alamsyah, M.Ag jumlah pendaftar yang senantiasa mengalami peningkatan menunjukkan semakin kuatnya tingkat kepercayaan masyarakat terhadap kualitas pendidikan di Fakultas Syari’ah dan Hukum yang Unggul dan Kompetitif dalam Hukum Islam dan Ilmu Hukum.

“Peningkatan mahasiswa baru tentu akan diimbangi pula dengan kualitas tenaga pengajar, penyedian fasilitas, pelayanan guna menunjang kualitas mutu dan layanan akademik,” kata Dr. Alamsyah, M.Ag. (Rudi Santoso)

About admin

Check Also

Hari Hutan Sedunia, Bentuk Cinta dan Peduli Terhadap Hutan

Siti Husnul HotimahAktivis Mata PenaHukum Keluarga Islam Apa itu hari hutan sedunia? Mengapa hari hutan …

Tinggalkan Balasan