Inilah Pesan Dosen Saat Yudisium Fakultas Syariah

IMG-20181217-WA0053

Mata Pena: Yudisium periode ke-4 Fakultas Syariah UIN Raden Intan Lampung telah berlangsung digelar, pada Senin (17/12/2018) di aula GSG Fakultas setempat.

Yudisium periode ke-4 ini, diikuti oleh 68 mahasiswa dari berbagai prodi yang ada di Fakultas Syariah serta turut hadir juga Dekan dan dosen-dosen Fakultas Syariah.

Dr. Khoirul Abror selaku dosen Fakultas Syariah memberi pesan bagi peserta yudisium periode ke-4 tersebut bahwa sebagai mahasiswa yang telah lulus S 1 terutama di Fakultas Syariah harus bisa memanfaatkan ilmu, waktu serta raih kesempatan dengan sebaik mungkin demi menuju meraih kesuksesan.

“Empat tahun lalu ucapan selamat datang mahasiswa baru, sekarang ucapan selamat dan sukses telah resmi selesai di Fakultas Syariah dan sekarang sudah berikrar resmi jadi alumni, oleh itu amalkan ilmu dan pengalaman yg telah diperoleh serta raih kesempatan dan jangan sia-siakan waktumu agar tidak menyesal,” ujar dosen Fakultas Syariah tersebut.

“Moto studen today leader tomorrow (hari ini sebagai mahasiswa tapi besok sebagai pemimpin) dan Keberhasilanmu itu bukan tergantung pada dosen, tapi sepenuhnya ada pada diri anda, dosen hanya sebagai mentransfer ilmu kepada mahasiswa dan juga harus singkirkan rasa putus asa, jangan hilangkan sebuah harapanmu,” tambahnya.

Kemudian, Dr. Khoirul Abror juga memberi nasihat guna mengintropeksi diri dalam hidup agar tidak hanya memikirkan dunia saja tetapi harus seimbang antara menjalani urusan dunia dan urusan akhirat.

“Ada 3 musibah menimpa setiap hari, hanya kita tidak ambil hikmahnya. Pertama, tiap hari usia kita berkurang tapi lepas dari perhatian, sedangkan hp, uang yg hilang, perhatian kita luar biasa (umur gak bisa diganti). Kedua, tiap hari kita hidup dengan rizki dari Allah tapi kita lalai memanfaatkannya. Ketiga, tiap hari kita melangkah mendekati akhirat, tapi tidak sebesar perhatian terhadap dunia

اعمل لدنياك كانك تعيش ابدا واعمل لاخراتك كانك تموت غدا

Bekerjalah untuk duniamu, seakan kamu hidup selamanya, dan bekerjalah untuk akhiratmu seakan kamu mati besok,” jelasnya. (Hanivah/Abdul Qodir Zaelani)

About admin

Check Also

Respon Kebutuhan Dunia Kerja, Fakultas Syariah Gelar Workshop Kurikulum OBE dan MBKM

Bandar Lampung: Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung menyelenggarakan workshop penyusunan kurikulum berbasis …