Dr. Afif Anshori, M.Ag.: “yang Sama Jangan Dibedakan, yang Beda Jangan Disamakan”

18881885_1318814741499079_4166946063655097863_n

Bandar Lampung: Dr. Afif Anshori, M.Ag., saat menjadi pembahas bedah buku Islam Tuhan Islam Manusia karya Haidar Bagir yang dilaksanakan oleh Fakultas Syariah dan Hukum UIN Raden Intan beberapa waktu lalu menyatakan Islam Tuhan adalah Islam Teologi sementara Islam Manusia adalah Islam Sosiologis.

“Islam Tuhan adalah Islam Teologis  yang didalamnya mencakup Iman, Islam dan Ihsan. Sementara Islam Manusia adalah Islam Sosiologis yang di dalamnya mencakup  syariat  yakni berkaitan ibadah dan muamalah, tasawuf  yang berkaitan dengan khuluqiyyah dan khalqiyyah, ilmu kalam dan filsafar Islam di dalamnya mencakup pembahasan khaliq dan makhluq,” ujarnya saat menanggapi buku Islam Tuhan Islam Manusia.

Ia juga menjelaskan persoalan Islam Tuhan atau Islam Telogis, kebanyakan umat Islam menafikan dan melupakan Ihsan, lebih mengutamakan Islam dan Iman. “Padahal inti agama ada dalam tasawuf. Sebagaimana pernyataan Ahmad Wahab yang menyatakan bahwa Aku baru tahu Islam menurut Hamka, dan  menurut ulama lainnya. Terus terang aku belum puas untuk mengenal Islam agar mendekatkan diri kepada Allah,” jelas Dr. Afif Anshori, M.Ag.

Ia juga menekankan dalam beragama tidak boleh memaksakan kehendak, harus lebih mengutamakan toleransi. “yang sama jangan dibedakan, yang beda jangan disamakan”, tegasnya. (Abdul Qodir Zaelani)

About admin

Check Also

Respon Kebutuhan Dunia Kerja, Fakultas Syariah Gelar Workshop Kurikulum OBE dan MBKM

Bandar Lampung: Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung menyelenggarakan workshop penyusunan kurikulum berbasis …